Berdasarkan survey yang dilakukan oleh sebuah portal internet di Jepang My Navi Women, dari 114 pria yang berusia 22-39 tahun, diperoleh hasil 10 makanan yang dihidangkan pacar mereka yang bisa membuat mereka sangat bahagia. Dan inilah dia!
10. Stew – 14.9 persen
Stew merupakan sup dalam bahasa Indonesia. Bagi Orang Barat, sup adalah semua makanan berkuah hangat/sup hangat yang didalamnya ada sayur mayur. Sedangkan untuk di Jepang sendiri sup adalah kaldu saus putih dengan wortel, kentang, ayam, dan berbagai macam sayuran lainnya.
9. Nimono – 15.8 persen
Nimono berasal dari kata kerja “niru” yang berarti rebus. Nimono adalah istilah untuk semua hidangan sayuran rebus, daging, atau ikan. Lobak daikon adalah nimono yang populer. Tapi sebenarnya semua bahan makanan pun termasuk nimono.
8. Gratin – 15.8 persen
Salah satu hidangan favorit yang terinspirasi dari masakan Barat adalah Gratin, yang dibuat dari pasta, saus putih, keju, dan bahan lain yang kamu suka, kemudian di panggang.
7. Ginger pork – 19.3 persen
Biasanya masakan Jepang tidak terlalu banyak menggunakan jahe seperti masakan Asia lainnya. Tapi ginger pork ini adalah pengecualian. Biasanya irisan daging babi tipis-tipis ini dimasak dengan tambahan irisan bawang untuk menambah rasa.
6. Karaage – 21.1 persen
Dikenal sebagai ayam goreng khas Jepang, karaage dapat dibumbui dengan bawang putih, garam, kecap atau jahe.
5. Miso soup – 25.4 persen
Berada satu posisi di bawah karaage yang tinggi kalori, maka yang satu ini adalah makanan rendah kalori. Walaupun miso soup adalah salah satu bagian dari makanan tradisional Jepang, setiap rumah memasaknya dengan cara yang berbeda-beda. Dan karena nuansa home-made nya yang kental, mungkin itulah sebabnya makanan ini menjadi makanan yang diidamkan para pria. Di Jepang juga ada kalimat yang bisa digunakan untuk melamar cewek yang ingin dinikahinya dengan mengatakan “aku ingin makan masakan miso soup mu.“
4. Rice omelet – 28.9 persen
Salah satu hidangan yang menggabungkan masakan Jepang dan Barat. Nasinya biasa dibumbui dengan saus tomat, dan dicampur dengan potongan ayam dan jamur. Nasi ini akan jadi hidangan yang penuh rasa cinta kalau ditambahkan gambar hati di atasnya. Apalagi kalau ada namamu dan nama pacarmu di atasnya.
3. Nikujaga – 29.8 persen
Sebenarnya, nikujaga ini adalah sepiring rebusan daging, tomat, wortel dan bawang, yang bisa masuk juga dalam kategori nimono. Namun, nikujaga ini bisa dibilang, paket kombinasi komplitnya nimono. Hidangan ini sudah punya tempat khusus di hati para cowok tempo dulu. Arti nikujaga secara harfiah sendiri adalah “daging dan kentang”.
2. Hamburger steak – 32.5 persen
Pada dasarnya ini adalah hamburger, tapi tanpa rotidan tampak lebih gemuk. Sebagian besar daging yang digunakan adalah daging sapi yang dijual di toko-toko kelontong Jepang. Namun daging sapi ini telah dicampur antara daging sapi dan babi.
1. Curry – 41.2 persen
Di Jepang, makanan yang satu ini hampir tersedia di seluruh restoran Jepang. Tidak aneh rasanya kalau kare menempati posisi tertinggi untuk makanan yang diinginkan para cowok untuk dimasak pacarnya. Rupanya makanan home-made pun menjadi makanan favorit para pria. Seperti halnya miso soup, hidangan ini pun disajikan dengan cara yang berbeda-beda di setiap rumah. Ada yang mencampurnya dengan seafood, atau bahkan sebongkah coklat!
Masak kare di rumah, berarti ada hal unik
lain yang bisa didapat. Biasanya, orang memasak kare dengan jumlah yang
banyak, sehingga dipastikan, masih ada sisa kare yang bisa dimakan
untuk malam hari, atau sarapan besoknya. Dan kalau kare disimpan untuk
dimakan nanti, ada omongan kalau rasanya akan menjadi lebih lezat dan
berbeda.
Dan mungkin yang paling menyenangkan dari
masakan kare adalah, saat-saat ketika memasaknya. Untuk memasak kare,
banyak yang harus dipersiapkan, seperti mengupas kentang, mengiris
wortel, dan menanak nasi. Tentu saja moment-moment ketika memasak ini
begitu romantis dilakukan dengan pasangan, apalagi disertai dengan canda
tawa. Setelah semuanya beres dan bahan-bahan dimasukkan dalam panci
untuk mulai dimasak, ada waktu panjang sampai kare tersebut mendidih,
dan tentunya, hal ini bisa dimanfaatkan untuk ngobrol dengan pasangan.
Atau mungkin kalian punya cara lain untuk menghabiskan waktu dengan
pasanganmu. Pokoknya jangan meninggalkan karenya terlalu lama.
Selamat Mencoba para wanita! Ganbatte ^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar