Ohara adalah salah satu daerah di pinggiran
Kyoto yang menarik untuk dikunjungi. Tempat ini merupakan sebuah kota
kecil yang terletak di sisi utara Kyoto yang jaraknya kira-kira 1 jam
perjalanan dari Stasiun Kyoto. Cukup jauh, namun tetap menarik untuk
dikunjungi.
Suasananya khas dan cukup berbeda dengan kota
Kyoto, karena daerah Ohara ini lebih dekat ke pegunungan. Jadi disini
Anda dapat melihat-lihat suasana kota kecil yang terletak di pegunungan,
dengan beberapa ladang pertanian dan perkebunan, dan pastinya memiliki
suasana yang sejuk dan sangat alami.
Di daerah Ohara ini terdapat beberapa kuil
yang cukup menarik untuk dikunjungi. Kuil terbesar dan terpopuler di
kawasan ini adalah kuil Sanzenin, sebuah kuil milik sekte Tendai, salah
satu aliran Japanese Buddhism.
Kuil ini termasuk salah satu monzeki, yaitu
sebuah kuil yang kepala pendetanya masih memiliki hubungan darah dengan
keluarga kaisar. Kuil Sanzenin ini dikenal karena memiliki taman yang
indah, batu-batuan yang diukir dengan cara yang unik dan ditempatkan di
taman lumut, serta ribuan miniatur patung Kannon.
Lalu ada kuil Jikkoin yang letaknya tak
begitu jauh dari kuil Sanzenin. Kuil ini juga memiliki taman yang
menarik, dan Anda dapat menikmati pemandangan taman dari ruangan
berlantai tatami sambil menikmati secangkir teh. Tak begitu jauh dari
kuil Jikkoin ada kuil Shorinin.
Kuil ini sudah berdiri sejak tahun 1013,
walau bangunan utama di kuil ini baru berdiri pada pertengahan periode
Edo. Kemudian masih ada kuil Raigoin yang lokasinya berada di tengah
hutan. Kuil ini sudah berdiri sejak abad ke-9 dan memiliki suasana yang
sangat tenang. Cocok bagi Anda yang sejenak ingin melarikan diri dari
suasana perkotaan.
Walau sebagian besar kuil di Ohara menawarkan
suasana yang tenang, ada sebuah alternatif kuil lainnya jika Anda
betul-betul ingin mencari ketenangan dan menjauh dari area yang dipenuhi
kuil. Ya, kuil-kuil yang telah disebutkan sebelumnya memang berada di
lokasi yang tak begitu berjauhan. Namun ada satu kuil yang posisinya
agak menjauh, yaitu Jakko-in Temple. Kuil ini letaknya terpisah dari
kuil-kuil lainnya, sehingga suasana disini jelas relatif lebih tenang
dan sepi.
Selain berkunjung ke aneka kuil, Anda dapat
berjalan-jalan menikmati keindahan suasana di Ohara. Karena letaknya di
daerah pegunungan, udara disini sangatlah segar. Cocok sekali dikunjungi
saat musim gugur, yaitu saat daun-daun mulai berubah warna.
Kawasan ini memiliki banyak jalan setapak
yang dipenuhi dengan berbagai toko yang menjual aneka souvenir. Jika
Anda tertarik untuk melakukan hiking, Anda dapat berjalan-jalan menembus
hutan untuk mencari Otonashi Waterfall. Air terjun ini terletak di
hutan di belakang Ohara, dan dapat dicapai dengan mudah karena banyaknya
tanda dan papan petunjuk yang menuju ke lokasi tersebut.
Kuliner khas Ohara, yaitu Aisu Kyuri (Es Mentimun).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar