Selasa, 25 November 2014

9 Tempat di Jepang untuk Memuja Kucing

kucing_patung
Berikut ini adalah tempat di Jepang untuk memuja kucing:
 1.  Nambujinja Shrine
Pada zaman dahulu, industri sutra sangat terkenal di Nagaoka, yang saat ini lebih dikenal dengan nama Prefektur Niigata. Kucing-kucing di kota ini ditugaskan untuk menjaga proses industri sutra dari serangan tikus. Sebagai rasa terimakasih penduduk, dibangunlah patung kucing Nekomata yang diletakkan di Kuil Nambujinja. Sejak saat itu, kucing menjadi cerita rakyat di kalangan penduduk Nagaoka
Nambujinja
Nambujinja_1
2. Konoshimajinja Shrine 
Kyoto yang merupakan bekas ibu kota Jepang juga memiliki patung kucing yang dibangun sebagai rasa terimakasih penduduk terhadap kucing karena telah mengusir tikus untuk kegiatan produksi mereka. Hampir sama dengan Nagaoka, Kyoto pun merupaka tempat produksi sutra. Patung ini dibangun di Kuil Konoshimajinja yang berada di Kota Kyotango, Kyoto. Terlihat patung kucing ini sedang membelai anaknya.
konoshimajinja
3. Nekojinja Shrine
Selain mengusir tikus, kucing juga membantu para nelayan di Pulau Tashirojima, Prefektur Miyagi. Konon, para nelayan dapat memprediksi tangkapan mereka dari perilaku kucing di pulau ini. Bahkan karena banyaknya kucing, Pulau ini dikenal dengan Pulau Kucing dengan sebuah kuil kucing, Kuil Nekojinja.
nekojinja

4. Nekogamijinja (Cat God Shrine)
Kucing bahkan bertugas sebagai petugas militer. Hal ini dapat ditemukan di Kuil Nekogamijinja, dimana beberapa kucing dipekerjakan oleh samurai Shiimazu Yoshihiro. Mata Kucing sangat sensitif terhadap sinar matahari, dengan memperhatikan ukuran pupil kucing, kalian bisa mengetahui waktu.
Pada abad ke 15 dan 16, dimana belum ditemukannya jam tangan, Shimazu sangat dibantu oleh kucing untuk menunjukkan ketepatan waktu dalam mengkoordinasikan taktik perangnya dan mengatur pasukan. Tujuh kucing terpilih, namun hanya selamat 2 kucing, dan mereka didewakan di Nekogamijinja.
nekogamijinja

5. Nekonomiya  Shrine
Beberapa kucing dipercaya mampu melindungi pemiliknya. Kuil di Prefektur Yamagata dikenal sebagai Nekonomiya (Shrine of the Cat), dikenal karena seekor kucing telah menyelamatkan pemiliknya dari serangan ular raksasa. Banyak pengunjung yang datang ke kuil Nekonomiya membawa gambar kucing mereka yang telah meninggal. Digantung pada bangunan, sebagai hiasan eksterior sambil berdoa untuk kebahagiaan hewan peliharaan mereka di surga.
nekonomiya
nekonomiya 1
6. Omatsu Daigongen Shrine
Kuil Omatsu Daigongen menyimpan legenda bahwa seorang pria dibunuh, dan kucingnya membalas dendam terhadap pembunuh majikannya. Kuil ini terletak di Kota Anan, Prefektur Tokushima. Dimana disana berdiri patung kucing yang cukup besar.
Omatsu Daigongen Shrine
Kuil Omatsu Daigongen juga dikenal dengan Sasuri Neko, dimana patung kucing disini dipercaya dapat menyembuhkan penyakit dengan cara menggosokan badan yang terkena penyakit ke patung kucing.
Omatsu Daigongen Shrine_1

7. Imadojinja Shrine
Wisatawan Jepang, atau bahkan restoran Jepang di luar negeri, mungkin telah banyak menggunakan patung kucing dengan kaki terangkat yang ditempatkan di banyak tempat usaha, patung ini dikenal sebagai Manekineko (memanggil kucing), yang dipercaya mendatangkan rejeki ke tempat usaha/rumah.
Dua kuil di Tokyo mengklaim menemukan patung ini untuk pertama kalinya. Salah satunya adalah Kuil Imadojinja di Taito Ward. Menurut legenda, seorang wanita tua menyimpan patung kucing yang terbuang di dekat kuil, dan sejak itu nenek selalu beruntung.
imadojinja

8. Gotokuji Shrine
Kuil yang kedua adalah Kuil Gotokuji di Setagaya Ward yang juga mengklaim sebagai tempat kelahiran Manekineko. Ii Naotaka, seorang jederal yang sangat terkenal pada abad ke 17, dikatakan melewati kuil saat badai dalam perjalanannya. Dan dia terbujuk oleh seekor kucing yang masuk ke dalam kuil dan berlindung sampai badai berakhir. Kemudian keluarga li mengucapkan rasa syukurnya di kuil ini.
gotokuji

9. Azusamitenjinja Shrine
Kuil kucing yang terakhir adalah  Kuil Azusamitenjinja. Kuil ini berada di Tokyo dan lebih dikenal dengan nama Kuil Kucing Kembali. Pengunjung yang kehilangan kucing berdoa agar kucingnya kembali dengan selamat, aman, sehat dan banyak laporan bahwa doa mereka terjawab dan kucing mereka kembali dengan selamat.
Azusamitenjinja Shrine

Tidak ada komentar:

Posting Komentar